Judi Bola Online

Berita Semen Padang ISL 2014 Terbaru

Berita Semen Padang ISL 2014 Terbaru - Semen Padang secara resmi memperkenalkan pemainnya yang akan berlaga di Indonesia Super League (ISL) 2014 kepada publik. Launching skuat resmi dilakukan di pelataran parkir Stadion H. Agus Salim, Sabtu (17/1) sore.

Launching pemain dihadiri komisaris utama PT Kabau Sirah Semen Padang Toto Sudibyo, direktur utama Erizal Anwar, pelatih Jafri Sastra beserta stafnya, penasehat teknis Suhatman Iman, dan manejer tim Asdian.

Dimeriahkan kehadiran para suporter yang tergabung di Spartacks dan The Kmer's, peluncuran dan perkenalan pemain Kabau Sirah berlangsung semarak. Sehari sebelumnya juga diadakan sesi foto resmi tim di Stadion H Agus Salim, Padang.

Toto Sudibyo mengatakan, pihaknya yakin tim ini akan mampu berbicara di ajang ISL nanti. Disamping materi pemain yang tak kalah dari tim-tim lainnya, tim pelatih yang dikepalai Jafri Sastra akan mampu membawa Semen Padang disegani di ISL nanti.

"Tapi yang paling penting, tim ini mendapat dukungan penuh. Tidak hanya dari fans club, tapi juga dari masyarakat Sumatra Barat,” ujar Toto, yang merupakan orang nomor satu di manajemen Semen Padang.

Selain itu, keberhasilan lolos ke babak delapan besar Piala AFC musim lalu juga menjadi modal bagus Semen Padang berlaga di ISL kali ini. Walau ada perubahan sejumlah pemain, Toto menyatakan, tak terlalu mengurangi kekuatan Semen Padang.

Dalam kesempatan itu, Toto menyerahkan kostum kepada para pemain yang sudah disertai nomor punggung dan nama. Toto menyerahkan kostum untuk sejumlah pemain, seperti David Pagbe dengan nomor punggung 5, dan Muhammad Rizal yang tetap memakai kostum nomor 9.

Musim ini, Semen Padang merekrut sejumlah pemain baru, yaitu Eka Ramdani, Airlangga Sucipto, Seftia Hadi, Fahrizal Dillah, Safri al Irfandi, Ezzequiel Gonzales, dan kiper Rahmanuddin.

Setelah acara perkenalan pemain, acara launcing Semen Padang akan terus berlangsung hingga malam, dengan berbagai acara yang memanjakan fans Semen Padang FC, misalnya sesi foto bersama pemain dengan fans, bagi-bagi poster pemain, bazar, hiburan musik dan banyak acara lainnya.